PENGARUH KUALITAS DAN HARGA PRODUK TERHADAP KEPUASAN PELANGGAN PADA PRODUK UMKM SIMBOK BAWANG GORENG

Authors

  • Yani Susetyo
  • Siti Nurkhasanah
  • M. Shohibul Jamil

DOI:

https://doi.org/10.70375/e-logis.v6i1.57

Keywords:

Kualitas Produk, Harga Produk, Kepuasan Pelanggan

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh kualitas produk dan harga terhadap kepuasan pelanggan pada produk UMKM Simbok Bawang Goreng (Studi Kasus Pada Pasar Laut Indonesia Rest Area Km 260B Banjaratma) adapun faktor yang
mempengaruhi kepuasan pelanggan yaitu kualitas produk dan harga produk. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Peneliti melakukan pengambilan data dengan menyebarkan kuesioner. Metode analisis yang digunakan adalah regresi linear berganda dan pengujian hipotesis. Teknik yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik non probability sampling. Dengan metode pengumpulan datanya melalui observasi, tinjauan kepustakaan, dan juga angket (kuesioner). Hasil penelitian menunjukkan bahwa kualitas produk (X1) berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan pelanggan pada produk UMKM
Simbok Bawang Goreng di Pasar Laut Indonesia Rest Area KM 260B Banjaratma. Hal ini terbukti dengan nilai t hitung 4,489 > t tabel 2,012 dan nilai sig. 0,000 < 0,05. Harga (X2) menunjukkan bahwa tidak terdapat pengaruh yang signifikan terhadap kepuasan pelanggan pada produk UMKM Simbok Bawang Goreng di Pasar Laut Indonesia Rest Area KM 260B Banjaratma. Hal ini terbukti dengan nilai t hitung 1,521 < t tabel 2,012 dan nilai sign. 0,135 > 0,05. Kemudian kualitas produk (X1) dan harga (X2) menunjukkan hasil yang simultan terhadap kepuasan pelanggan. Hal ini terbukti dengan nilai f hitung 11,505 > f tabel 3,191.

Downloads

Published

2023-12-05

Issue

Section

Articles